Tuesday, October 18, 2016

Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS


Cara membuat efek kertas kusut dengan PhotoShop CS –Selamat sore sobat bogger semua !!! Bertemu lagi nih denganku di Tutorial Design. Kali ini, aq akan membahas bagaimana caranya membuat efek kertas kusut dengan PhotoShop CS. Untuk lebih jelasnya, silahkan sobat lihat dahulu screenshot nya dibawah ini.

Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS
Hasil akhir
Gimana sob? Jika sobat tertarik untuk membuatnya, silahkan ikuti tutorial dibawah ini ya.
  • Pertama, Buat document baru. Klik File => New. Lalu atur ukurannya seperti gambar dibawah ini.

Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

  • Ubah nama layer menjadi “Paper”, lalu isi dengan warna #d6d6d6 (Abu-abu) menggunakan “Paint bucket tool”. Jika sudah, pilih layer “Paper” kemudian tekan tombol Ctrl+J di keyboard untuk menduplikasi layer tersebut. Dan akan muncul layer dengan nama “Paper copy”.
Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

  • Klik layer “Paper copy”, kemudian klik Filter => Render => Cloud di Menubar ( Membuat layer “Paper copy” dipenuhi oleh noise seperti asap ).
Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

  • Masih pada layer “Paper copy”, tekan tombol G di keyboard untuk mengaktifkan Gradient tool. Pada control palette di bagian atas, atur settingan warna gradasi menjadi hitam/putih, style-nya menjadi linear, dan mode-nya menjadi Difference, kemudian tarik secara sembarang beberapa kali sampai sobat menemukan kekacauan seperti gambar dibawah ini.
Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

  • Pilih layer “Paper copy”, kemudian klik Filter => Stylize => Emboss. Kemudian Biarkan saja settingan sebagai default, lalu klik Ok.

Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS
  • Masih pada layer “Paper copy”, tekan tombol Ctrl+L(Level) di keyboard, kemudian tarik slider hitam dan putih kearah tengah secara perlahan sampai sobat menemukan warna yang tepat. Silahkan lihat gambar dibawah ini.
Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

  • Kemudian, Ubah blending mode layer “Paper copy” menjadi “Overlay”. Maka kira-kira hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.
Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

  • Langkah terakhir, Silahkan sobat tambahkan hiasan sesuai keinginan sobat. Pada tutorial ini, aq menambahkan Teks sebagai hiasannya (T). Teks yang aq gunakan kali ini adalah font “Segoe Script” yang bergaya tulisan tangan dengan warna #404040. Tambahkan teks tepat diatas layer “Paper copy”.
  • Jika sudah, silahkan sobat edit “Blending option” nya. Klik Kanan pada Layer Teks => Blending option. Dan atur seperti gambar dibawah ini.
Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS

Cara Membuat efek Kertas Kusut dengan PhotoShop CS
  • Kalau sudah, klik Ok dan Save. Maka hasilnya akan seperti pada gambar dibawah ini.

Hasil Akhir
Hasil akhir
 Selesai, mungkin itu saja tutorial yang dapat aq bagikan kali ini. Semoga bermanfaat. :)

Go to link Download